NASIONALNEWS

Gereja Katolik Indonesia & BNPB Sepakati Langkah Penanganan Corona

Komsoskam.com – Gereja Katolik Indonesia menyepakati langkah-langkah penanganan wabah corona bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Wabah Covid-19 di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sabtu (21/3/2020).

Sekretaris Jenderal Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) Romo V Adi Prasojo Pr mengatakan pihaknya akan mendukung penuh kebijakan pemerintah terkait penanganan virus asal Wuhan ini.

“Gereja Katolik Indonesia merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia dan siap bersama-sama melakukan bela negara dan cinta Tanah Air,” tutur Romo Adi, seperti dilansir dari iNews, Minggu (22/3).

Romo Adi kemudian menyampaikan dukungan Gereja Katolik terhadap penanganan virus corona dalam beberapa poin. Poin dukungan ini merupakan hasil kesepakatan dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Poin Dukungan Gereja Katolik Indonesia

Romo Adi mengatakan pihaknya akan mengambil bagian sebagai sukarelawan. Gereja Katolik Indonesia akan mengirim relawan dokter serta menyiapkan rumah sakit Katolik untuk pasies COVID-19.

“Rumah-rumah sakit dan tenaga medis lain akan mengambil bagian sebagai sukarelawan. Mereka akan membantu pemerintah melawan wabah ini,” lanjut Romo Adi.

Selain itu, Romo Adi mendorong seluruh umat katolik menjadi relawan untuk mendukung pemerintah menanggulangi pandemi virus corona (COVID-19) di tanah air.

“Ormas-ormas Katolik, seperti Wanita Katolik Republik Indonesia, Ikatan Sarjana Katolik Indonesia, Pemuda Katolik, Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia, dan Forum Masyarakat Katolik Indonesia. Serta universitas-universitas Katolik, lembaga dan elemen Katolik lain menyediakan diri untuk menjadi relawan mendukung pemerintah bersama-sama menghadapi wabah Covid-19,” ajaknya.

Disampaikannya pula bahwa para cendekiawan dan ilmuwan Katolik siap sedia untuk ikut memberikan sumbang saran kepada pemerintah dalam melawan Covid-19.

Respons Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo mengapresiasi keikutsertaan Gereja Katolik Indonesia memberikan bantuan dalam penanganan Covid-19. Menurutnya, dukungan berbagai pihak bisa meningkatkan kesadaran kolektif masyarakat akan bahaya COVID-19.

“Masyarakat diharapkan dapat menyadari bahaya wabah virus corona. Sehingga mereka mampu melakukan berbagai macam upaya untuk mencegah dan memitigasi. Diharapkan korban jiwa dapat dikurangi,” ujar Doni dalam kesempatan yang sama.

Yantika Simatupang

Freelance writer and Journalist

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *