NASIONALNEWSREVIEWS

Talkshow : Pemberdayaan Perempuan Membangun Ketangguhan Di Masa Pandemi Covid-19

Membangun sistem penanggulangan bencana yang handal merupakan tanggung jawab bersama, baik pemerintah, masyarakat maupun dunia usaha. Peran serta perempuan dalam penanggulangan bencana tidak dapat dipisahkan dalam unsur ini, baik pada pra-bencana, saat bencana maupun paska bencana. Peran serta perempuan inilah yang sering terabaikan dalam Pengurangan Risiko Bencana (PRB).

Isu gender ini menjadi tantangan bagi pemerintah daerah, khususnya daerah dengan risiko tinggi terhadap ancaman bencana. Selama ini ruang gerak perempuan masih terbatas dibandingkan dengan laki-laki. Terbatasnya ruang gerak inilah yang justru menjadikan perempuan menjadi lemah, padahal potensi yang dimiliki seharusnya cukup tinggi. Sebagai contoh ketika diperlukan pengambilan keputusan, perempuan juga perlu dilibatkan.

Disamping itu menjadi pengalaman sosial baru bagi para perempuan selama WFH yang sebetulnya sarat dengan diskriminasi gender, menambah beban psikologis dan fisik perempuan. Harapan mengenai kontribusi perempuan sebagai ujung tombak dalam percepatan penanganan pandemi COVID-19, harus diimbangi dengan narasi, praktik dan komitmen responsif gender semua unsur (pemerintah, swasta, akademisi, masyarakat, media) dalam penanganan pandemi COVID-19, untuk melindungi hak dan kebutuhan perempuan dan laki-laki secara adil dan manusiawi.

Maka dari itu talkshow ini akan membahas bagaimana Pemberdayaan Perempuan Membangun Ketangguhan Di Masa Pandemi Covid-19.

Tujuan dari talkshow ini adalah memberikan pemahaman dan kekuatan baru dalam diri perempuan. Perempuan mampu mendorong dirinya agar berdaya dan berdiri tegak membangun ketangguhan pribadinya dan keluarga di masa pandemi ini.

 

Resource Persons/Narasumber
1. Ressi Dwiana, S.Sos, MA.
Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Medan Area
Pokok Bahasan: Ketangguhan (Resilience) Bencana yang harus dimiliki perempuan. Perempuan harus paham kesiapsiagaan bencana, terlebih kondisi bencana non-alam Covid 19 ini.

2. Dr. Bakhrul Khair Amal, M.Si
Dosen Sosiologi, Unimed
Pokok bahasan: Pentingya peran perempuan dalam pengurangan risiko bencana dan bagaimana pemberdayaan perempuan.

 

Host

Sry Lestari Samosir

Fellowship PPMN – Unesco 2020

 

LINK VIDEO http://Pemberdayaan Perempuan Membangun Ketangguhan Di Masa Pandemi Covid-19

Semoga bermanfaat. Mari saling menguatkan. 

Ingat pesan Ibu Pakai maskermu Cuci tangan pakai sabun Jangan sampai tertular Ingat selalu pesan Ibu Jaga jarakmu Hindari kerumunan Jaga keluargamu.

Sri Lestari Samosir

Ibu Bahagia. Freelance Writer. Womanpreneur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *