Sukacita Pesta Perak Paroki St. Maria Ratu Rosari Tanjung Selamat Medan
Segenap Umat Paroki Tanjung Slamat baru saja merayakan Pesta HUT 25 tahun berdirinya paroki yang dirayakan di lahan kuasi stasi Tanjung Anom, Minggu 7 Agustus 2022. Acara ini dihadiri sekitar 1.100 umat perwakilan dari stasi-stasi di Paroki Tanjung Slamat. Pesta perak ini mengambil tema ” Keluarga Sumber Panggilan, terpancarkan dari syukur 25 tahun Paroki Santa Maria Ratu Rosari”.
Paroki St. Maria Ratu Rosari Tanjung Slamat diresmikan pada 3 Agustus 1997 oleh Mgr. Pius Datubara OFMCap, bertepatan dengan peresmian stasi Medan Permai menjadi paroki baru dengan nama Paroki Santa Maria Ratu Rosari Tanjung Slamat.
Saat ini, paroki St. Maria Ratu Rosari telah memiliki 5 stasi dan 1 kuasi stasi, yakni stasi Tanjung Slamat (stasi induk), stasi Sei Beras Sekata, stasi Sri Gunting, stasi Suka Maju, stasi Serbajadi, dan kuasi stasi Tanjung Anom. Umat sebanyak 6629 jiwa dengan 47 lingkungan.
Perayaan Misa Syukur dipimpin oleh Sekretaris Keuskupan Agung Medan, RP Frans Borta Rumapea OCarm, bersama Parokus St. Maria Ratu Rosari, RP Stevanus Budi Saptono OSC dan RP Aaron Waruwu OSC.
Dalam homilinya, RP Frans Borta Rumapea OCarm mengajak umat untuk merenungkan dan mengimani pesan Yesus. Yakni panggilan untuk memberikan yang terbaik bagi kerajaan Allah. “Apa yang ada di dunia ini akan habis, tetapi apa yang telah kau kumpulkan di surga akan kekal” katanya.
Usai perayaan Ekaristi, umat juga mengadakan selebrasi berupa pemotongan kue dan makan bersama. Menarik untuk diingat bahwa dalam momen 25 tahun ini diadakan juga lelang pengumpulan dana untuk pembangunan gereja kuasi stasi Tanjung Anom yang dalam proses pematangan. Beberapa lelang yang dipersembahan berupa Ulos, benda Rohani, lagu dan tarian, dan beberapa “benda pusaka” milik pastor Paroki dan rekan, ada yang berupa kalung rohani, cincin dengan salib, serta raket badminton dan tenis meja. Panitia berharap segenap umat terlibat bersama dalam pembangunan gereja tersebut.
Dalam sambutannya pastor Paroki RP Stevanus Budi Saptono OSC, menyampaikan rasa syukur untuk seluruh rangkaian acara yang berlangsung baik dan penuh sukacita. Ditambah juga dengan kehadiran Sekretaris Keuskupan Agung Medan, RP Frans Borta Rumapea OCarm, yang turut menyaksikan dan merasakan sukacita umat atas pesta sekali 25 tahun tersebut.
Pastor paroki menyampaikan bahwa puncak pesta paroki akan dirayakan juga ulang tahun pesta pelindung paroki St. Maria Ratu Rosari di bulan mendatang dan diharapkan bisa dihadiri lebih banyak umat lagi.
Ungkapan sukacita juga disampaikan oleh DPS Kuasi Stasi Tanjung Anom, Antonius Halawa yang mengaku sungguh bersyukur karena panitia menempatkan acara pesta perak tersebut di lahan Tanjung Anom, sehingga semua umat mengetahui dan memberi perhatian bahwa tempat tersebut akan didirikan satu tempat untuk memuliakan Allah.
“Saat ini di bawah telah dibangun aula yang belum siap, dan di tempat, ini akan didirikan bait Allah, teristimewa bagi umat Tanjung Anom” katanya. Ia berharap agar segala proses untuk pembangunan gereja stasi bisa berjalan dengan baik sehingga nama Tuhan semakin dimuliakan. JS