NEWS

Perkuat Kaderisasi, PMKRI Medan Santo Bonaventura Gelar MPAB

Loading

Komsoskam.com – PMKRI Cabang Medan Santo Bonaventura mengadakan Masa Penerimaan Anggota Baru (MPAB), pada 20 – 22 November 2020. Kegiatan pendidikan dan kaderisasi formal PMKRI dilaksanakan di Margabina dengan tema “Melahirkan kader yang menjiwai dan menerapkan tiga benang merah perhimpunan di tengah pandemi COVID-19”

Ketua Presidium PMKRI Cabang Medan Santo Bonaventura, Ceperianus Gea mengatakan, “Sebagai organisasi pembinaan dan perjuangan, PMKRI harus mampu melahirkan kader pemimpin yang berintegritas dan mampu beradaptasi dengan peradaban zaman. Untuk mewujudkan hal demikian, PMKRI harus menggelar kegiatan MPAB yang merupakan bentuk pembinaan dasar formal berjenjang yang akan dibekali dengan materi dasar PMKRI sesuai silabus dan itu wajib untuk diikuti oleh setiap calon anggota PMKRI. Melalui kaderisasi ini, saya berharap soliditas, daya kritis serta militansi semakin terpatri dalam diri setiap kader”

Sementara Koordinator Tim Kerja MPAB, Gregorius Bhima menyampaikan, MPAB ini dilaksanakan sangat berbeda dari sebelumnya karena dilakukan di tengah pandemi COVID-19. “Oleh karena itu MPAB dilaksanakan dengan menggunakan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19. Pembinaan kali ini dituntut untuk meningkatkan anggota bukan mengenai kuantitas namun kualitas. Saya juga berharap para kader harus dapat menjiwai dan menerapkan tiga benang merah perhimpunan yakni Kristianitas, Fraternitas dan Intelektualitas. Saya Juga mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan tim kerja, Dewan Pimpinan Cabang, Anggota Biasa, Anggota Penyatu dan semua orang yang telah mendukung baik moril ataupun materil sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” ujar Bhima dengan tegas.

Baca juga  KUASI PAROKI ST. FRANSISKUS XAVERIUS – SIMALINGKAR B, MEDAN : MULANYA BAGAI BIJI SESAWI

Dalam kesempatan serupa, Jelita Simbolon selaku Koordinator Biro Pendidikan dan Kaderisasi mengatakan “Selamat kepada para peserta yang baru saja bergabung di PMKRI Cabang Medan, semoga menjadi kader-kader yang mampu menanamkan nilai-nilai tiga benang merah di dalam perhimpunan dan di dalam kehidupan sehari hari, jadilah kader yang militan untuk Gereja dan bangsa. Ada pun acara ini sukses dilaksanakan tidak terlepas dari berkat Tuhan Yang Maha Esa beserta kerja keras dari Tim kerja, Dewan Pimpinan Cabang dan rekan-rekan semuanya”

Ketua Komisi Kepemudaan Keuskupan Agung, RP. Serafin Dany Sanusi, OSC mendorong agar MPAB proses kaderisasi para pejuang muda Gereja dan Bangsa. “Perjuangan hendaknya dimengerti sebagai pergumulan tanpa henti, tanpa lelah, dan tanpa putus asa. MPAB dinilai berhasil bukan dilihat dari jumlah peserta, tetapi harus terlihat dari buah2nya, yaitu mereka yang tanpa henti, tanpa lelah dan tanpa putus asa mau menyuarakan keadilan dan perdamaian berdasar kasih kepada Allah dan sesama (Pro Ecclesia et Patria)”, pungkas Imam Krosier tersebut.

 

(rilis)

Facebook Comments

Ananta Bangun

Pegawai Komisi Komsos KAM | Sering menulis di blog pribadi anantabangun.wordpress.com

Leave a Reply