Empat Imam Kapusin Rayakan 25 Tahun Imamat

Sabtu, 14 Juli 2018, sebanyak 600-an undangan memenuhi Hall B Gedung Catholic Center dalam rangka Pesta Perak Imamat Keempat Imam Kapusin Propinsi Medan antara lain : RP. John R. Saragih, OFM.Cap, RP. Karolus Sembiring, OFM.Cap, RP. Sirilus Manalu, OFM.Cap dan RP. Norbet Ambarita, OFM.Cap. Namun, RP. Norbet tidak bisa hadir karena bertugas di Vietnam.
Rangkaian kegiatan Pesta Perak ini dimulai dengan misa sore yang dilaksanakan di Gereja Paroki Hayam Wuruk Medan. Misa dipimpin oleh RP. Kornelis Sipayung, OFM.Cap sebagai Provinsial Kapusin Medan. RP. Kornelis didampingi Para Yubilaris dan Para Imam Kapusin lainnya yang berkisar 20 imam konselebran.
Dalam khotbahnya, RP. Sirilus yang mewakili Para Yubilaris menyampaikan pengalaman mereka berempat dalam menampaki jalan panggilan mereka yang saat itu sebagai seorang calon Imam. Beliau menekankan pentingnya kesetiaan dalam menampaki jalan panggilan sebagai seorang Imam.
Setelah misa, acara resepsi dengan para Yubilaris dan undangan dilanjutkan di Hall B Gedung Catholic Center. Acara resepsi dimulai dengan acara memberi makanan kepada Para Yubilaris. Makanan diserahkan oleh utusan stasi-stasi Paroki Hayam Wuruk Medan. Makanan khas Toba dari Stasi Sunggal, makanan khas Karo dari Stasi Dr. Mansyur dan makanan khas Simalungun dari Gereja Karya Kasih. Setelah itu, pihak keluarga dari RP. John juga menyerahkan bingkisan kepada Para Yubilaris.
Setelah selesai acara penyerahan makanan dan bingkisan, kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama dan acara hiburan. Acara hiburan diisi oleh para siswa dari SLB-A Karya Murni dan Ibu-ibu dari PIK Paroki Hayam Wuruk Medan. Roni Antonius Sitanggang