Sejarah
Siapakah Kami ?
Komisi Komunikasi Sosial Keuskupan Agung Medan, atau yang sering disingkat dengan KOMSOS KAM, merupakan salah satu Komisi yang dibentuk Keuskupan Agung Medan guna membantu mewujudkan visi dan misi Uskup dalam menggembalakan umatnya sebagaimana amanat Tuhan Jesus Kristus.
Komsos dalam tugas berupaya untuk menghimpun informasi dan mengkomunikasikan hal-hal baik bagi perkembangan gereja dan kehidupan sosial. Dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini tantangannya pun semakin besar. Untuk itu dalam tugas mengedepankan dan memelihara hal-hal baik di tengah kehidupan sosial ini, semua individu ataupun kelompok diundang untuk bersama-sama dalam mewujukan kehidupan yang penuh cinta kasih dan kedamaian sebagaimana yang Tuhan Jesus inginkan.
Jika Anda ingin tahu lebih mengenai semangat Komisi Komunikasi Sosial di jaman ini, maka tak ada salahnya ada merujuk pada dokumen Konsili Vatikan II, artikel Inter Mirifica (http://imankatolik.or.id/kvii.php?d=Inter+Mirifica&q=1 ).
Dalam tugas tersebut, Komsos mengelola media cetak berupa Majalah Menjemaat yang tersebar ke seluruh Indonesia, dengan pusat penyebaran di wilayah Sumatera yang termasuk dalam wilayah Keuskupan Agung Medan. Komsos juga mengelola sebuah Majalah Digital atau majalah online Majalah Lentera (www.majalahlentera.com) yang berupaya menjangkau para netter muda. Selain itu juga mengisi acara Mimbar Agama Katolik yang disiarkan langsung di TVRI Medan pada hari Minggu setiap bulannya. Dalam ranah audio-visual juga Komsos berupaya berkontribusi dalam menyajikan sarana-sarana yang dapat mendukung penyegaran iman. Dalam hal itu Komsos melalui unit Sutera Production atau yang semula dikenal Sanggar Sutera bekerjasama dalam mengeluarkan renungan-renungan audio dan album-album rohani serta film-film pendek.
Untuk mengetahui lebih lanjut atau untuk bekerjasama dengan kami, Anda bisa berkunjung ke kantor kami atau melalui email.
Salam dari kami, terimakasih telah berkunjung.