Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP St. Thomas 3 Medan di Rumah Doa Jericho
Sibolangit – komsoskam.com, SMP Swasta Santo Thomas 3 Medan, Sabtu (5 Mei), mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan di Rumah Doa Jericho Bingkawan Sibolangit. Usai disambut Direktur Jericho, Pastor Sudi Monang Sinaga, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Pilianna Malau mengawali dengan kata pembuka. Dia berharap melalui latihan ini kiranya dapat menjadikan pengurus OSIS lebih kreatif dan selalu berpikiran positif sesuai dengan tema yaitu Motivasi dan Positive Thinking.
Kegiatan awal diisi dengan game (permainan) agar suasana tampak lebih santai dan akrab, lalu pada malam harinya dilanjutkan dengan “disko” atau diskusi kelompok. Setiap seksi bersama guru pembimbing merancang berbagai program kegiatan, demi kemajuan sekolah, sekaligus sebagai wadah belajar untuk menjadi pemimpin dalam organisasi OSIS. Masing-masing kelompok wajib memaparkan program yang telah dirancang, berikut tujuan, target, kelemahan serta kelebihannya. Kemudian diberi kesempatan untuk ditanggapi dari seksi lain sebagai bahan masukan ataupun penyempurnaan program.
Selain seru, sesi ini juga berlangsung cukup alot layaknya pagelaran sebuah sidang, karena semua berlomba mengajukan program unggulan masing-masing. Salah satu peserta, Pierre Sitompul dari seksi Kewirausahaan tampak piawai mempresentasikan konsep programnya. “Kita harus bisa mengolah sampah menjadi suatu karya yang bermanfaat sekaligus mengurangi pencemaran” ujarnya.
Kepala Sekolah, Tiurmaida Manullang menyimpulkan bahwa setiap program yang telah dirancang dan ditetapkan, hendaknya tidak menjadi program semata, namun harus dapat ditindaklanjuti, diwujudkan dan direalisasikan.
Kegiatan ditutup dengan perayaan Ekaristi. Dalam homilinya, Pastor Sudi Monang Sinaga mengingatkan agar para pengurus OSIS tersebut bisa menjadi pemimpin yang rendah hati, tulus melayani dan tidak lupa berdoa pada setiap kesempatan dan dimanapun, guna memperoleh kekuatan serta perlindunganNya. ” If your action inspire other to dream more, learn more, do more, and become more, you are a leader “, pesan Pastor mengutip ungkapan Jhon Quincy Adams.
(Pilianna Malau)